Simak beberapa tips berikut ini!
Bagi seorang penulis pemula, keinginan untuk bisa menjadi penulis yang andal dan produktif dalam berkarya pasti ada dan sangat besar sekali. Akan tetapi, seorang pemula merasa terhalang oleh minimnya pengetahuan dan bekal untuk mencapai impiannya tersebut.
Oleh karena itu, berikut beberapa tips atau cara yang dapat dilakukan oleh penulis pemula agar menjadi penulis yang andal. Baik itu andal dalam hal produktivitas, andal dalam menyusun diksi kalimat, ataupun andal dalam menemukan ide gagasan. Berikut ini tips yang dapat Anda lakukan agar bisa menjadi penulis yang andal dan produktif.
1. Banyak membaca
Meski terdengar klise, tetapi tips pertama ini adalah kunci yang harus dilakukan oleh penulis. Membaca dapat menambah wawasan dan pengetahuan. Seorang penulis harus tahu bahwa wawasan dan pengetahuan adalah pusaka yang ditawarkan penulis kepada pembaca melalui tulisan. Dengan demikian, jika Anda ingin menjadi penulis yang andal maka banyak-banyaklah membaca, baik itu membaca hal yang kamu sukai atau yang tidak kamu sukai. Dengan membaca, Anda juga bisa menemukan ide, gagasan, atau referensi untuk tulisannya.
2. Perencanaan yang matang
Sebelum menulis, alangkah lebih baik jika seorang penulis menentukan rencana-rencana apa saja yang akan mendukung proses menulisnya. Hal ini dilakukan agar selama proses menulis berjalan dengan lancar dan meminimalisir hambatan yang datang. Dalam hal ini, penulis bisa mulai membuat rencana tulisan atau bisa disebut dengan outline tulisan. Selain itu, penulis juga perlu untuk merencanakan target pembaca, referensi apa saja yang akan digunakan, waktu untuk menulis, dan hal-hal lain yang bisa mendukung kelancaran proses menulis.
3. Konsisten dalam menulis
Cara ini adalah cara yang penting untuk menjaga produktivitas dalam menulis. Saat Anda sudah menentukan waktu yang tepat untuk menulis maka lakukan itu dengan kontinu dan konsisten. Bangun kebiasaan menulis setiap hari di waktu yang telah Anda sepakati dengan diri sendiri untuk menulis. Jika Anda menerapkan hal ini, Anda akan bisa lebih produktif lagi dalam menulis. Tidak apa-apa jika dalam sehari Anda hanya bisa menghasilkan tulisan satu lembar atau satu paragraf. Dengan menjaga kekonsistenan, impian Anda untuk bisa segera menyelesaikan tulisan Anda akan mudah dicapai.
4. Menjadi penulis original
Mengutip dari referensi untuk menambah atau menguatkan ide gagasan memang perlu untuk dilakukan. Akan tetapi, hal ini pun harus dilakukan dengan baik dan tetap memperhatikan kaidah pengutipan yang ada. Oleh karena itu, menjadi penulis dengan tulisan-tulisan yang original juga penting jika Anda ingin disebut sebagai penulis yang andal. Hindari plagiarisme atau menjiplak tulisan orang lain tanpa mencantumkan sumber tulisan mereka.
Setelah mengetahui tips di atas, apakah Anda sudah tidak sabar untuk menjadi penulis yang andal dan melahirkan banyak tulisan? Kemaslah beberapa tips di atas dalam balutan tekad dan semangat untuk menghasilkan tulisan yang menarik dan luar biasa.
Jadi, mau tunggu apa lagi? Yuk, menulis!