Seseorang yang introvert memang akan cukup sulit untuk membangun interaksi dengan dunia luar dan lingkungannya maka mencari pekerjaan tentu menjadi pertimbangan tersendiri. Bagi sebagian orang introvert menulis itu menyenangkan meskipun bagi sebagian lainnya tidak. Untuk itu, ada beberapa jenis pekerjaan yang sebaikna dipilih oleh orang-orang dengan kepribadian introvert agar lebih merasa nyaman.

 

Programmer

Menjadi seorang programmer memang menjadi pekerjaan yang cukup menjanjikan di era digital seperti sekarang ini. Maka pekerjaan ini juga bisa dijadikan sebagai pilihan untuk orang-orang yang introvert. Anda akan bekerja di balik layar untuk berbagai program yang ada di dunia digital. Sehingga berkarya akan jadi lebih mudah dan nyaman karena Anda tidak perlu terlalu banyak melakukan interaksi dengan banyak orang setiap harinya.

 

Editor

Pekerjaan yang membutuhkan ketenangan dan ketelitian ini memang cocok untuk yang Anda introvert dan tidak terlalu nyaman berada di luar terlalu lama. Dengan menjadi editor maka Anda bisa dengan tenang melakukan pekerjaan di depan laptop atau komputer dalam menyelesaikan pekerjaan tersebut. Bahkan jika Anda tidak ingin bekerja di perusahaan tertentu ada banyak juga freelance editor yang bisa didapatkan di dunia online.

 

Translator

Menjadi seorang translator atau penerjemah bisa membuat Anda juga merasakan bahwa menulis itu menyenangkan. Anda bisa mengembangkan kemampuan bahasa dengan bekerja sebagai penerjemah. Apalagi dengan pekerjaan yang didapatkan, Anda juga bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat dari konten buku tersebut. Jadi sambil bekerja Anda bisa sambil mengembangkan ilmu pengetahuan dan kepribadian, tentunya pekerjaan ini menjadi sesuatu yang menguntungkan juga untuk Anda yang seorang introvert.

 

Menulis Artikel atau Buku

Dengan menulis memang Anda tidak perlu melakukan interaksi dengan banyak orang. Anda bisa menuangkan berbagai hal yang ada di pikiran dan tidak bisa tersampaikan sebelumnya. Berbagai ide, hingga ceirta yang tersimpan sendiri bisa terluapkan dengan mudah melalui sebuah tulisan. Maka menulis itu menyenangkan untuk orang-orang introvert karena Anda bisa menyampaikan semua hal yang ada di pikiran tanpa harus berbicara langsung dengan orang lain atau bahkan merasa malu.

 

Menemukan pekerjaan yang tidak hanya cocok dengan passion, tetapi juga kepribadian Anda adalah sesuatu yang sangat penting dipertimbangkan. Dengan begitu nantinya karier Anda juga akan berkembang dengan baik dan tentunya Anda bisa melakukan pekerjaan dengan senang hati setiap harinya. Apalagi menemukan bahwa menulis itu menyenangkan untuk setiap orang termasuk seorang yang introvert.

Bagikan Ke:
Leave a Reply

Shopping cart

0
image/svg+xml

No products in the cart.

Continue Shopping