Yuk, simak 5 hal yang bisa Anda gunakan untuk memulai sebuah tulisan/bab dalam buku.

Permasalahan mengenai apa yang harus ditulis untuk memulai menulis memang tidak akan pernah hilang. Memulai sebuah tulisan tidak segampang membalikkan telapak tangan. Apalagi untuk penulis pemula yang notabene masih memiliki sedikit pengetahuan dan pengalaman dalam menulis.

Tulisan atau kalimat awal adalah kunci penentu apakah naskah atau buku Anda nantinya dapat terapresiasi hingga halaman akhir atau tidak. Dengan menggunakan hal-hal yang  menarik, pembaca pasti akan membaca buku Anda hingga halaman terakhir.

Oleh karena itu, berikut ada beberapa hal yang bisa Anda gunakan untuk memulai tulisan Anda.

1. Cerita pengalaman pribadi

Memulai tulisan dengan menceritakan pengalaman pribadi dapat membuat pembaca terkesan. Dengan alur yang ringan dan mengalir, Anda jadi mudah menuliskannya. Terlebih karena itu adalah hasil pengalaman Anda sendiri. Akan tetapi, selain realistis dan rasional, cerita pribadi Anda ini juga perlu dikemas dengan menarik. Hal inilah yang juga akan menarik perhatian pembaca untuk tetap melanjutkan membaca buku Anda atau tidak.

2. Kutipan kitab suci atau Hadis

Misalnya dalam tulisan buku yang mengandung unsur islami, mengawali tulisan dengan kutipan ayat Al-Qur’an atau hadis sangatlah cocok karena Al-Qur’an dan hadis memiliki kedudukan yang tinggi dalam hukum Islam. Tentunya, kutipan yang diambil harus sesuai dengan pembahasan buku Anda.

3. Quotes/Ungkapan

Awal bab dapat dimulai dengan kutipan ungkapan dari tokoh terkenal, misalnya ilmuwan, filsuf, pengusaha, presiden, atau tokoh terkenal lainnya yang sesuai dengan pembahasan buku Anda. Kutipan ini bisa berupa tips, kata mutiara, motivasi, ataupun ungkapan yang memiliki nilai tinggi.

4. Hasil penelitian/informasi berita

Jika tulisan Anda berangkat dari permasalahan yang terjadi dari fenomena masyarakat maka alangkah lebih menarik jika mengawali tulisan dengan mengutip hasil penelitian atau berita dari media masa. Dengan menyuguhkan fakta dari kutipan tersebut maka pembaca akan berpikir dan tertarik untuk solusi apa yang ada dalam buku Anda.

5. Puisi

Beberapa naskah yang ringan gaya tulisannya bisa saja membuka tulisan dengan kutipan puisi seorang penyair yang terkenal. Puisi dapat menarik emosi pembaca sehingga rasa ingin membaca akan langsung muncul. Yang terpenting, pastikan kutipan puisi yang hendak dikutip sesuai dengan naskah Anda.

Itulah beberapa hal yang bisa Anda gunakan untuk memulai tulisan Anda. Anda bisa saja membuat variasi dari beberapa bab untuk mengawalinya dengan hal-hal di atas.

Bagikan Ke:
Leave a Reply

Shopping cart

0
image/svg+xml

No products in the cart.

Continue Shopping