Cara Menghindari Prokrastinasi Saat Menulis
Prokrastinasi adalah kebiasaan untuk menunda-nunda pekerjaan dan dalam dunia menulis Anda harus mengetahui cara menghindari prokrastinasi. Jika Anda membiarkan kebiasaan ini terus terjadi maka proses penyelesaian naskah akan sangat terhambat. Biasanya keterlambatan dalam menyelesaikan pekerjaan atau tugas ini dikarenakan masih lebih banyak melakukan kegiatan lain yang sebenarnya tidak terlalu penting.
Masalah prokrastinasi ini memang banyak dialami oleh para penulis yang akhirnya membuat naskahnya tidak bisa selesai sesuai target. Bahkan bisa juga naskah tersebut tidak pernah selesai karena tergantikan oleh kegiatan lainnya yang mungkin belum terlalu mendesak untuk dilakukan sekarang.
Matikan Sosial Media Saat Menulis
Ketika sedang proses menulis maka akan lebih baik jika Anda juga beristirahat terlebih dahulu dari sosial media. Hal ini dilakukan untuk meminimalisasi adanya gangguan dari notifikasi sosial media yang akan menarik perhatian Anda. Dengan begitu Anda akan jauh lebih fokus untuk menuliskan isi naskah sampai selesai sesuai target yang telah ditentukan sebelumnya. Sosial media memang menjadi alasan terbesar untuk prokrastinasi. (more…)